Peta konsep adalah suatu alat fenomenal yang dapat menjelaskan konsep dan teori rumit dari berbagai macam kumpulan ide.
Ada beberapa aplikasi yang bagus dan tersedia yang dapat digunakan untuk mengembangkan peta konsep, misalnya DIA (GNU) dan InfoRapid KnowledgeMap (berbayar), namun tak ada yang sepraktis dan secanggih CmapTools.
Apa yang membuat CmapToosl luar biasa adalah kemampuannya membuat peta konsep daring yang bisa menggabungkan berkas-berkas terlampir dan menautkan ke halaman lain. Ini berarti Anda bisa berinteraksi dengan isi peta secara langsung melalui peramban.
Anda juga dimudahkan untuk berbagi peta dan sumber lewat internet. Tersedia server-server publik yang dapat Anda gunakan untuk menyimpan skema dan semua berkas terkait.
Cara membuat peta sangat mudah: cukup masukkan item-item baru dengan mengeklik dua kali di latar belakang layar, lalu tarik panahnya ke tempat yang benar. Anda lalu bisa mengubah bentuk item, serta tipe huruf, bentuk tautan, gambar latar, dan berkas terlampir.
Komentar
Ini tidak bekerja dengan versi Java yang lebih besar dari 6.0. perlu memperbarui versi untuk mendukung Java baru di versi terbaru macOS Catalina.